Penulis: Moh Juriyanto
Selasa 15 Oktober 2019
Atorcator.Com - Perbuatan maksiat, dosa dan kejahatan
bukan hanya terjadi karena ada kesempatan semata, namun juga banyak yang
terjadi karena didorong oleh pikiran yang jahat. Karena itu, kita harus memohon
kepada Allah agar dijauhkan dari pikiran jahat ini. Di antara doa yang perlu
kita baca agar terhindar dari pikiran jahat adalah
doa Imam Syadzili berikut;
اَللّٰهُمَّ اِنَّا نَساَلُكَ التَّوبَةَ وَدَوَامَهَا
وَنَعُوذُبِكَ مِنَ المَعصِيَةِ وَاَسبَابِهَا وَذَكِّرنَا بِالخَوفِ مِنكَ قَبلَ
هُجُومِ خَطَرَاتِهَا وَاحمِلنَا على النَّجَاةِ مِنهَا وَ مِنَ التَّفَكُّرِ فِى
طَرَائِقِهَا وَامحُ مِن قُلُوبِنَا حَلَاوَةَ مَااجتَنَينَاهُ مِنهَا
وَاستَبدِلْهَا بِالكَرَاهَةِ لَهَا وَالطَّمَعِ لِمَا هُوَ بِضِدِّهَا.
Allohumma inna nas-alukat taubata wa dawamahaa wa
na’uuzubika minal ma’shiyati wa asbaabihaa wa dzakkirnaa bil khoufi minka qobla
hujuumi khothorootihaa wahmilnaa ‘alan najaati minhaa wa minat tafakkuri fii
thoroo-iqihaa wamhu min quluubinaa halaawata majtanabnaahu minhaa wastabdilhaa
bil karoohati lahaa wat thoma’i limaa huwa bi dhiddiha.
Ya Allah, kami memohon kepada-Mu taubat dan senantiasa
bertaubat, aku berlindung kepada-Mu dari perbuatan maksiat dan sebab-sebabnya,
dan ingatkan kami agar senantiasa takut kepada-M sebelum datangnya hasrat untuk
berbuat maksiat yang penuh bahaya, dan selamatkan kami dari perbuatan maksiat
dan berfikir untuk mencari jalan berbuat maksiat, hapuskanlah dari hati kami
kesenangan terhadap apa yang kami jauhi, dan gantilah dengan benci melakukan
maksiat dan loba untuk berbuat sebaliknya.
Doa ini disebutkan dalam kitab Al-Thuruqus
Shufiyah fi Mishr oleh Dr. Amir Al-Najjar.
*Selengkapnya bisa dibaca di sini